Perkenalan Delegasi KKN Kebangsaan 2018

Delegasi KKN Kebangsaan 2018 Candra Mukti bersama
jajaran Kepalo Tiyuh dan BPT se-Tulang Bawang Tengah
CANDRA MUKTI (KKN K 2018) - (06/08) Delegasi KKN Kebangsaan 2018 untuk Tiyuh Candra Mukti berkesempatan untuk mengenalkan diri dan berbincang dengan jajaran Kepalo Tiyuh dan Badan Permusyawaratan Tiyuh se-Tulang Bawang Tengah dalam acara ramah tamah sekaligus perpisahan Camat Tulang Bawang Tengah, Nur Muhammad, S.Sos., MM. yang akan melaksanakan ibadah haji di kediaman Kepalo Tiyuh Candra Mukti, Marsudi Hasan.

Pada kesempatan ini, Kepalo Tiyuh Candra Mukti memperkenalkan utusan enam Perguruan Tinggi yang melakukan pengabdian dalam wadah Kuliah Kerja Nyata di desanya. Acara berlangsung dengan lancar serta beratmosfer hangat di Suku 03, RT 16, Tiyuh Candra Mukti hingga penutupannya kala azan waktu zuhur berkumandang.
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate